Chat dengan kami disini
Banyak pasangan muda masa kini yang mengidamkan rumah minimalis untuk tempat tinggalnya. Rumah minimalis adalah model rumah dengan tata ruang sederhana dan efisien. Tidak selalu menggunakan cat dan furniture serba putih, rumah minimalis juga punya banyak macam-macam gaya, lho! Ini dia 3 gaya rumah minimalis yang disukai oleh pasangan muda.
1. Skandinavian Minimalist
Skandinavian minimalist adalah gaya rumah minimalis yang terinpirasi dari model rumah masyarakat di negara-negara Skandinavia seperti Finlandia, Islandia, Swedia, Denmark, dan Norwegia.
Ciri khas rumah bergaya Skandinavian adalah memiliki jendela-jendela besar sebagai sumber pencahayaan alami. Kemudian untuk pemilihan warna dinding ataupun furniture rumah bergaya Skandinavia didominasi warna-warna putih, coklat, atapun pastel, dan dipercantik dengan karpet dan tirai bermotif Nordic.
2. Minimalis Modern Jepang
Minimalis modern ala rumah-rumah Jepang juga sangat diminati oleh pasangan muda masa kini karena nuansanya yang hangat dan menenangkan, cocok untuk keluarga.
Model rumah minimalis modern Jepang identik dengan dinding dan lantai bernuansa kayu dengan jendela dan pintu sliding. Di bagian belakang rumah terdapat semi outdoor kitchen dengan taman untuk anak-anak bermain.
3. Industrial Minimalist
Tidak cuma cafe yang bisa menggunakan gaya Industrial, tapi rumah Anda juga. Bisa dibilang, rumah bergaya Industrial Minimalist adalah gaya rumah kekinian yang banyak disukai oleh anak-anak muda.
Rumah bergaya industrial biasanya identik dengan dominasi warna-warna earth tone dengan furniture seperti meja, kursi, dan lemari yang berbahan kayu atau besi dengan pencahayaan ruangan yang temaram.
Supaya tidak terkesan gelap, Anda bisa mengkombinasikan rumah ini dengan jendela besar atau atap berbahan kaca agar pencahayaan dan sirkulasi udara di rumah tetap terjaga.
Itulah tiga model rumah minimalis yang disukai oleh pasangan muda masa kini. Adakah yang Anda sukai? atau mungkin Anda sudah punya model rumah idaman sendiri?
Apapun model rumah impian Anda, yuk wujudkan sekarang juga dengan Gebyar KPR Lestari. Khusus di bulan Oktober - November ada promo khusus untuk Anda yang ingin punya rumah sendiri.
- Suku bunga 4,75% p.a fix 1 tahun
- DP minimal 10%
- Plafon Kredit sampai dengan 15 Milyar
- Jangka waktu hingga 20 tahun
- Fasilitas perlindungan asuransi jiwa kredit dan kebakaran
Informasi selengkapnya kunjungi https://bprlestari.com/kredit/kpr-prima atau tanya Gus Vin dengan klik link ini: https://bit.ly/TanyaGusVin
Bali memang dikenal dengan keindahan pantai, keunikan budaya, hingga keragaman kulinernya yang istimewa. Ada banyak sekali pilihan kuliner di Bali yang bisa Anda jadikan sebagai pilihan untuk makan... Selengkapnya
Tidak hanya menjadi destinasi untuk jalan-jalan, Bali dikenal sebagai surga kuliner, termasuk untuk pecinta makanan sehat. Jika Anda sedang mencari healthy food di Bali, berikut adalah lima... Selengkapnya
Pernah bingung memilih antara mobil bekas atau mobil baru? Keputusan ini memang cukup sulit, mengingat keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Mari kita bahas lebih dalam agar... Selengkapnya