28 February 2016

BPR Lestari Gelar The Royal Dinner With Raisa

BPR Lestari Gelar The Royal Dinner With Raisa

BPR Lestari menyelenggarakan The Royal Dinner With Raisa pada Minggu (28/2) di Sofitel Hotel, Nusa Dua. Sejak 4 tahun yang lalu setelah rapat umum pemegang saham, BPR Lestari selalu mengadakan acara customer gathering. "Kita kumpulkan customer-customer, kita menjelaskan sedikit pencapaian BPR Lestari tahun sebelumnya" jelas Chairman BPR Lestari, Alex P. Chandra.

Acara tersebut bisa dikatakan stakeholder meeting karena merupakan rapat umum pemegang saham, yang mana 80 persen saham adalah milik masyarakat. "Kita hanya mengelola dana pemegang saham" imbuhnya.

 

Acara customer gathering yang pada awalnya dinamakan Lestari First, dimulai dengan jumlah nasabah sebanyak 250 orang. Namun seiring berjalannya waktu, nasabah Lestari First bertambah hingga mencapai 2.500 sehingga pihaknya tidak mampu membuat acara dengan peserta sebanyak itu. "Jadi beberapa tahun belakangan kita tidak bisa bikin lagi acara seperti itu. Coba bayangkan, kalau 2.500 kita bikin undangan kali 2, jadi 5.000, terlalu banyak seperti kampanye," selorohnya.

Namun, tahun ini BPR Lestari kembali membuat acara customer gathering dengan segmen khusus, dengan nama The Royal yang dimulai dengan 250 nasabah. Setiap nasabah yang tergabung dalam program tersebut minimal memiliki simpanan dalam jumlah tertentu baik berupa tabungan atau deposito. Dalam acara The Royal Gala Dinner with Raisa itu juga disampaikan tentang prestasi atau kinerja BPR Lestari di tahun 2015. "Dan juga memperkenalkan layanan baru kita, The Royal," imbuhnya.

 

Program The Royal juga merupakan salah satu cara membagi customer agar bisa memberikan pelayanan yang lebih terhadap segmen tertentu. Pada program tersebut pihaknya akan all out melayani customer agar tidak pindah ke lain bank. Yang menjadi andalan program The Royal tersebut adalah The Royal Limousine Airport Transfer. "Jadi kalau nasabah pulang dari airport, malem-malem, kita jemput, karena you are my customer, my value customer, kita mau all out service Anda supaya gag pindah ke lain hati" ujarnya. Layanan tersebut merupakan salah satu fasilitas yang dikembangkan untuk memanjakan customer, di samping juga bagian dari inovasi BPR Lestari untuk memberikan service yang memuaskan.

Diharapkan dengan pelayanan yang diberikan secara all out, customer tidak mudah pindah ke bank lain. Selain itu, jika melihat pengalaman sebelumnya yaitu pada program Lestari First yang awalnya 250 nasabah menjadi 2.500, ia berharap pada program The Royal yang diawali dengan 250 nasabah, 5 tahun ke depan menjadi 2.500 nasabah. BPR Lestari memiliki nasabah secara keseluruhan lebih dari 15.000 akun nasabah penabung, dan 5.000 nasabah kredit.


BERITA LAINNYA

BPR Lestari Gelar The Royal Dinner With Raisa

BPR Lestari Bali Kembangkan LestariMobile, Nasabah Bisa Buka Deposito di Hari Libur

BPR Lestari Bali terus mengembangkan aplikasi LestariMobile untuk semakin mempermudah nasabah dalam bertransaksi perbankan. Setelah sebelumnya diluncurkan pada bulan Mei 2020, fitur DepositoGo pada... Selengkapnya

BPR Lestari Gelar The Royal Dinner With Raisa

Luncurkan Fitur Order From Home, BPR Lestari Bantu UMKM Jualan Lewat Aplikasi LestariDiskon

Perilaku konsumen diyakini mengalami perubahan akibat pandemi. Konsumen cenderung melakukan banyak aktivitas dari rumah termasuk aktivitas konsumtif mereka. Melihat kondisi tersebut BPR Lestari... Selengkapnya

BPR Lestari Gelar The Royal Dinner With Raisa

Dukung UMKM Tetap Eksis, BPR Lestari Group Rutin Selenggarakan Lestari Entrepreneur Club

Pelaku UMKM memiliki peran penting dalam mendorong laju perekonomian masyarakat. Kontribusinya terhadap perekonomian Indonesia memang cukup besar. Jutaan lapangan pekerjaan tercipta dari bisnis... Selengkapnya