Chat dengan kami disini
Menyambut Bulan Bung Karno tahun 2022, BPR Lestari Bali berikan dukungan pada kegiatan lomba yang diadakan oleh Karang Taruna Buana Santi, Desa Ubung Kaja, pada Jumat, 24 Juni 2022. Kegiatan lomba yang diadakan terdiri dari lomba membaca puisi, lomba membaca pidato, dan kegiatan campaign video untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan kesadaran masyarakat dalam mempraktikan nilai-nilai luhur budaya lokal dan agama, dan membangun solidaritas sosial antar warga dalam membangun desa.
Dukungan dari BPR Lestari Bali ini merupakan bentuk bentuk nyata gerakan #LestariAjegBali dalam program Lestari Mebanjar. Program ini senantiasa mendukung masyarakat untuk mewujudkan Ajeg Bali mulai dari tingkat banjar. Dukungan kepada Karang Taruna Buana Santi ini diharapkan dapat mendorong peran pemuda dalam mewujudkan Ajeg Bali melalui berbagai kegiatan positif.
"Harapannya, melalui dukungan ini generasi muda, khususnya yang ada di Desa Ubung Kaja bisa meningkatkan rasa nasionalisme dan turut melestarikan serta mempraktikan nilai-nilai luhur budaya Bali" ujar Bagus Jagra Wibawa atau yang akrab disapa Gus Ari, selaku Duta Lestari Mebanjar sekaligus Anggota DPRD Kota Denpasar.
Senada dengan ucapan Gus Ari, Made Tutik Sri Andayani selaku Direktur Lestari Bali mengungkapkan, upaya mewujdukan Ajeg Bali bisa dimulai dengan berbagai kegiatan yang positif. "Kami menyadari upaya mewujudkan Ajeg Bali tidak selalu dilakukan dengan upacara keagamaan saja, tetapi juga perlu melalui berbagai kegiatan positif dan kreatif lainnya. Oleh karena itu kami mendukung penuh kegiatan dari Karang Taruna Buana Santi ini," ujar Made Tutik Sri Andayani selaku Direktur BPR Lestari Bali.
Made Tutik juga menjelaskan, dukungan ini merupakan bagian dari program #MakeAnImpact yang telah dijalankan oleh BPR Lestari Bali. BPR Lestari Bali terus berupaya untuk mendorong terwujudnya Ajeg Bali di masyarakat dan lingkungan sekitar melalui berbagai dukungan dan aksi positif yang telah dilakukan oleh BPR Lestari Bali.
Berkarir sebagai seorang bankir adalah cita-cita bagi banyak anak-anak muda, eksekutif terampil yang bergelut dalam bidang keuangan. Namun persoalannya, ternyata berkarir di bank tidaklah mudah,... Selengkapnya
Secara konsisten BPR Lestari memberikan bantuan beras kepada 20 panti asuhan yang tersebar di Bali setiap 2 bulan sekali. Distribusi beras dilakukan oleh para karyawan BPR Lestari di sela-sela hari... Selengkapnya
Bertepatan dengan upacara Ngenteg Linggih di Pura Ulun Banjar Bringkit, Desa Belayu Kecamatan Marga Kabupaten Tabanan, yang jatuh pada hari Sabtu 27 Juni 2015, BPR Lestari kembali ikut... Selengkapnya