30 March 2023

Konsisten Inisiasi Kolaborasi BPR Se-Indonesia, Bank Lestari Bali (BPR) Kucurkan Pinjaman Linkage ke BPR Nusumma Jateng

Konsisten Inisiasi Kolaborasi BPR Se-Indonesia, Bank Lestari Bali (BPR) Kucurkan Pinjaman Linkage ke BPR Nusumma Jateng

Bank Lestari Bali (BPR) membuktikan konsistensinya dalam program kolaborasi BPR se-Indonesia yang dilakukan melalui Lestari Network. Kali ini, Bank Lestari Bali (BPR) menggandeng Bank Lestari Jateng (BPR) dan Bank Lestari Jogja (BPR) untuk menjalin kerjasama linkage dengan BPR Nusumma Jateng untuk mendukung percepatan ekonomi di provinsi Jawa Tengah.

“UMKM Indonesia memiliki peranan penting dalam menjaga kestabilan ekonomi bangsa dan juga sangat efektif dalam penyerapan tenaga kerja. Maka dari itu, kita sebagai industri bank di daerah, harus bisa supportive juga di bidang pendanaan atau program kredit modal kerja.” ujar Albertus Gunawan, Direktur Utama Bank Lestari Bali (BPR).

Gunawan menambahkan, melalui kerjasama ini, Bank Lestari Bali (BPR) berharap pelaku usaha UMKM memiliki pilihan yang lebih banyak soal pendanaan, agar tidak terbatas pada bank umum saja. Bahwa ada BPR yang bisa dijadikan alternatif solusi yang lebih cepat namun masih di bawah regulasi OJK (Otoritas Jasa Keuangan).

“Dengan adanya kerjasama linkage ini, kami berharap dapat memenuhi kebutuhan pendanaan bagi pengusaha UMKM, khususnya di provinsi Jawa Tengah. Meskipun bukan angka yang fantastis, tapi senang rasanya jika sudah memberikan kontribusi kepada daerah.” ujar Novalia Jelita Sari, DIrektur Utama BPR Nusumma Jateng.

“Semoga kerjasama linkage ini dapat memberikan manfaat bagi BPR Nusumma dan berdampak juga bagi pelaku usaha UMKM di provinsi Jawa Tengah. BPR bersatu, tidak bisa dikalahkan.” tutup Gunawan pada kesempatan wawancara.


BERITA LAINNYA

Konsisten Inisiasi Kolaborasi BPR Se-Indonesia, Bank Lestari Bali (BPR) Kucurkan Pinjaman Linkage ke BPR Nusumma Jateng

Rekomendasi Makanan yang Cocok Disantap saat Musim Hujan

Musim hujan dan berangin seperti saat ini memang paling pas untuk makan makanan yang hangat dan berkuah. Dilansir dari Health Guide makanan yang hangat dan berkuah dapat meningkatkan metabolisme... Selengkapnya

Konsisten Inisiasi Kolaborasi BPR Se-Indonesia, Bank Lestari Bali (BPR) Kucurkan Pinjaman Linkage ke BPR Nusumma Jateng

4 Manfaat Punya Rumah di Usia Muda

Rumah menjadi salah satu properti yang akan dibutuhkan oleh setiap orang. Meski tidak ada standar waktu yang tepat, kapan untuk membeli rumah sendiri, tapi ada baiknya untuk memiliki rumah sendiri... Selengkapnya

Konsisten Inisiasi Kolaborasi BPR Se-Indonesia, Bank Lestari Bali (BPR) Kucurkan Pinjaman Linkage ke BPR Nusumma Jateng

Cetak Atlet Berprestasi di Masa Depan, Bank Lestari Bali Dukung Kejuaraan Sircuit PSPS Bakti Negara

Berprestasi dalam bidang olahraga menjadi salah satu cara untuk mengharumkan nama daerah, khususnya Provinsi Bali. Hal inilah yang mendasari Bank Lestari Bali (BPR) mendukung penyelenggaraan... Selengkapnya